Resep Aneka Masakan Rumahan Praktis dan mudah dilakukan siapa saja

Sabtu, 03 Oktober 2015

Resep simple membuat panada

Resep simple membuat panada, selamat siang bunda hari ini saya barusan banyak mendapatkan pesanan snack untuk acara tetangga rumah, dan setelah saya cari cari resep apa yang cocok untuk acaranya, dan pemilik acaranya meminta untuk dibuat semacam roti rotian, maka jatuhlah pilihan saya untuk membuat panada, bunda pasti sudah pada tahu bukan panada itu apa?

Jika masih belum pada tahu saya akan berikan penjelasan singkat tentang apa itu panada, panada adalah roti khas dari manado, kalau saya tadi saya baca – baca roti ini tercipta karena pengaruh dari bangsa belanda, namun diartikel yang lain ini adalah pengaruh dari bangsa portugis, darimana pun itu nggak masalah, lalu isian panada ini biasanya diisi dengan daging ikan yang sudah di buat menjadi lembut sekali seperti abon, dan bentuk dari panada ini hampir mirip dengan pastel namun tekstur kulitnya tidak sekeras pastel namun lebih seperti roti pada umumnya

Sudah pada tahu kan bunda? Daripada lama lama mari kita langsung saja membuat resep panadanya

Resep simple membuat panada

Resep simple membuat panada

Bahan – bahan

  • Siapkan 400 Gram tepung terigu protein tinggi
  • Siapkan  5 Gram Ragi
  • Siapkan 50 Gram gula pasir
  • Siapkan ½ teh garam
  • Siapkan 1 butir telur
  • Siapkan 250 Ml santan
  • Siapkan 50 gram Margarin
Bahan Isian

  • Siapkan 2 sendok makan minyak untuk menumis
  • Siapkan 10 siung bawang putih, haluskan
  • Siapkan 5 butir bawang merah, haluskan
  • Siapkan 300 gram ikan tongkol, cincang kasar
  • Siapkan 25 gram daun kemangi
  • Siapkan ½ sendok teh merica bubuk
  • Siapkan 10 buah cabe rawit merah, iris halus
  • Siapkan garam secukupnya

Cara membuat
  • Pertama, membuat kulit, campur semua bahan, uleni, hingga kalis, bulatkan lalu tutup dengan plastic dan diam kan selama 30 menit, atau adonan sampai menjadi dua kali lipat dari sebelumnya
  • Kedua, membuat isian, panaskan minyak tumis bawang merah dan bawang putih yang sudah dihaluskan hingga harum, masukkan cincangan ikan tongkol, cabai rawit yang sudah di iris, dan daun kemangi, aduk rata masukkan garam, merica bubuk aduk rata, masak terus hingga matang,
  • Ketiga, ambil adonan, giling hingga ketebalan ½ cm, cetak bulat berdiameter 10 cm, isi dengan 1 sendok makan bahan isian yang sudah matang, lipat dan bentuk, seperti pastel, lakukan sampai bahan habis, diamkan selama 10 menit
  • Keempat, panaskan minyak dengan api sedang, lalu goreng panada sampai berwarna kuning, lalu angkat dan tiriskan
Resep diatas menjadi sekitar 25 – 30 panada, mudah bukan bun? Selamat mencoba resep masakan simple siang hari ini


Resep simple membuat panada Rating: 4.5 Diposkan Oleh: Unknown

0 komentar:

Posting Komentar